Tuesday, March 11, 2025
Jurnal Nusantara
HomeDaerahHarlah Kelima dan Syawalan Keluarga Besar Ormas SNIPER Jogja, Harapkan Dukungan Pemerintah...

Harlah Kelima dan Syawalan Keluarga Besar Ormas SNIPER Jogja, Harapkan Dukungan Pemerintah di Bidang Kewirausahaan

JURNALNUSANTARA.NET – Keluarga besar organisasi masyarakat Solidaritas Inti Persaudaraan (SNIPER) Jogja yang beranggotakan lebih dari lima puluh persen para mantan narapidana dan bergerak di bidang sosial kemanusiaan menggelar acara peringatan ultah ke 5 dan syawalan pada Sabtu, 20 Mei 2023 bertempat di Balai Sriwijaya, Bausasran, Kec. Danurejan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55211.

Acara harlah Kelima sekaligus syawalan Sniper ini dihadiri oleh Ketua Pembina Ery Agus Bernadhy, Itock Van Diera, Ketua Tim Kreatif Forum Mebel Kerajinan Dan Seni Indonesia, Joko Paromo GM Hotel Royal Dharmo yang juga ketua PHRI Sleman, pejabat di lingkungan Kecamatan Danurejan, jajaran Polsek dan Koramil Danurejan, Eka Tyas pegiat UMKM Danurejan yang juga bacaleg dapil IV Partai Golkar, beberapa anggota dewan Kota, ratusan anggota Sniper DIY, Temanggung dan Semarang serta awak media.

Dalam kesempatan itu turut dihadirkan pula sekitar tiga puluh warga masyarakat kurang mampu yang tinggal di wilayah kecamatan Danurejan untuk menerima bantuan sosial atau baksos berupa paket sembako bantuan dari para anggota Sniper Jogja.

Bang Bernad sapaan akrab ketua pembina Sniper mengungkapkan rasa syukur bahwa acara ini dihadiri juga oleh anggota dan calon anggota dewan, pejabat pemerintah setempat dan juga beberapa tokoh pegiat UMKM yang nantinya diharapkan bisa membantu memberikan edukasi tentang kewirausahaan kepada para anggotanya.

“Sniper ini kan anggotanya sekitar 600 orang dengan hampir 400 mantan narapidana , sehingga saya sebagai pembina disini sangat bersyukur rekan-rekan Sniper sudah mulai berbenah baik dan rutin melakukan baksi sosial tiap tiga bulan sekali,” ungkapnya.

“Saya berharap di usia Sniper yang kelima ini kedepannya khususnya pemerintah kota Yogyakarta bisa memberikan bantuan yang lebih kepada anggota kami berupa pelatihan, pembinaan dan edukasi mengenai kewirausahaan atau ketrampilan apapun agar mereka yang sudah belajar menjadi pelaku usaha semakin percaya diri dan kuat,” harap Bernad.

“Kami juga berharap teman – teman pegiat dan komunitas UMKM khususnya kota Yogyakarta bisa juga berbagi ilmunya kepada anggota kami ke depannya biar mereka memiliki wawasan bisnis untuk dapat meningkatkan ekonomi keluarga mereka,” imbuhnya

“Dan sebagai pembina saya juga mohon jangan selalu disamaratakan atau masa lalu mereka selalu dianggap melekat ada aksi nyata sudah bisa ditunjukkan sampai saat ini bagi masyarakat,” tutup Bernad.(rmd)

BERITA TERKAIT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img

berita populer

komentar terbaru