Sunday, April 20, 2025
Jurnal Nusantara
HomeDaerahTour De Merapi 2023 Jelajahi Pesona Destinasi Wisata Sleman

Tour De Merapi 2023 Jelajahi Pesona Destinasi Wisata Sleman

JURNALNUSANTARA.NET –  Keindahan alam Sleman kembali menjadi sorotan dengan gelaran acara Tour De Merapi 2023 yang dilepas oleh Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa dari Lapangan Pemda Sleman, Beran, Kalurahan Tridadi, Kapanewon Sleman, Kabuaten Sleman pada Minggu pagi, 23 Juli 2023.

Event  tahunan yang digelar oleh Dinas Pariwisata Sleman kali ini diikuti oleh sekitar 350 peserta pengendara sepeda motor  pecinta petualangan dan pesona alam yang memang ingin menjelajahi rute destinasi wisata di kawasan Sleman yang memukau.

Peserta Tour De Merapi 2023 diajak menjelajahi rute yang menakjubkan dengan latar belakang Gunung Merapi yang megah. Perjalanan sejauh 100 kilometer ini dimulai dari lapangan Pemda Sleman, Embung Mororejo, Desa Wisata Pulesari,  Gardu Pandang, Teras Merapi, Monumen Pelataran, Candi Barong dan  berakhir atau finsih di Obyek Wisata Tebing Breksi.

Plt. Harian  Kadis Pariwisata DIY, Kurniawan menyampaikan apresiasinya atas penyelenggaraan event Tour De Merapi 2023 karena event seperti Tour De Merapi ini bisa menjadi salah satu strategi promosi wisata yang mampu mengenalkan destinasi wisata sekaligus desa wisatanya.

“Ini salah satu promosi wisata kita mengenalkan destinasi wisata termasuk desa wisatanya dengan rute yang menarik, 100 km saya kira cukup jauh  juga dan ini menjadi tantangan tersendiri bagi kami khususnya Dinas Pariwisata DIY bahwa ke depannya bagaimana mengemas event seperti Tour De Merapi ini menjadi sebuah event yang bisa mengundang wisatawan dari luar khususnya,” kata Kurniawan usai melepas peserta pada Minggu (23/07/2023) di Lapangan Pemda Sleman.

“Menjadi sangat menarik tentu ke depan kita juga berharap event seperti ini menjadi event yang bisa tetap rutin dilakukan karena momentumnya sangat bermanfaat bagi promosi  pariwisata khususnya di sleman, juga dampak ekonominya  buat masyarakat sleman khususnya masyarakat sekitar destinasi wisata,” tambahnya.

Menurut Kabid Pemasaran Dispar Sleman Kus Endarto, event Tour De Merapi 2023 bertema Explore Sleman ini dimaksudkan untuk lebih mengenalkan destinasi pariwisata di Kabupaten Sleman melalui kegiatan bermotor santai.

“Kegiatan ini sudah yang ke 19 kalinya dilaksanakan dengan tujuan mempromosikan destinasi wisata yang ada di Sleman sekaligus untuk melatih budaya tertib berlalu lintas, harapannya agar masyarakat bisa berlatih  juga untuk tidak perlu terburu – buru dalam berkendaraan saat melakukan perjalanan kemanapun,” ungkap Kus.

Wakil Ketua Umum (WKU) Kadin DIY Bidang Pariwisata Ir. Arif Effendi bersama Itock Van Diera Koordinator bidang destinasi wisata Kadin DIY terlihat ikut menjadi peserta memeriahkan acara  Tour De Merapi 2023 tersebut.

“Acara ini sangat baik karena bisa mengenalkan banyak  destinasi wisata dengan cepat dalam satu hari dengan berkendara motor santai dan saya dengar bahwa calon pesertanya banyak yang tidak terakomodasi karena hanya dibatasi 350 motor saja,” ujar Arif.

“Artinya tour semacam ini juga bisa menarik dan ditawarkan ke peserta luar daerah dan ke depannya kami dari  Kadin DIY bid. Pariwisata  melalui aplikasi Jogja Carnival nya bisa membantu promosi jauh hari karena dalam aplikasinya, ada fasilitas info event – event yang khusus di DIY, termasuk info diskon – diskon  hotel, homestay, restoran, oleh – oleh, produk UMKM Jogja dan masih banyak lagi,” tutupnya. (Rmd)

BERITA TERKAIT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img

berita populer

komentar terbaru